Apes, Kandang Ayam Milik Warga Mendoyo Ludes Terbakar

Jembrana (DPOST) – Kandang ayam milik I Made Wastika ludes terbakar, Senin (29/7/24). Kandang tersebut berlokasi di Lingkungan Petapan Persidi, Kelurahan Tegal Cangkring, Kecamatan Mendoyo, Jembrana.

Kebakaran yang terjadi saat pagi hari ini mengakibatkan ribuan ekor ayam hangus terbakar, serta peralatan kandang dan pakan yang ada juga ikut dilahap si jago merah.

Read More

Kabid Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Satpol PP Jembrana, I Kadek Rita Budi Atmaja mengatakan, setelah pihaknya mendapat laporan, segera menuju lokasi untuk melakukan penanganan dan penyelamatan.

Kandang ayam yang berukuran 55 x 8 meter persegi itu, kata dia, dengan cepat dilahap api sehingga petugas pemadamĀ  membutuhkan waktu hingga 2 jam.

“Api yang sudah meluas baru bisa dipadamkan setelah 2 jam oleh petugas regu 1 Damkar,” katanya.

Rita menyampaikan bahwa apa yang menjadi penyebab terjadinya kebakaran belum diketahui dan masih dalamĀ  penyelidikan.

“Penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan. Namun, diduga kuat api berasal dari tabung gas elpiji yang ada di dalam kandang,” ujarnya lagi

Terkait korban jiwa, menurutnya, tidak ada korban, namun kerugian materil yang dialami pemilik kandang cukup besar, ditaksir hingga Rp 1,4 miliar rupiah.*

(Made/Red)

Related posts